Soto Tangkar, Asa Masyarakat Batavia Mengolah Masakan Bercita Rasa Lezat

Soto Tangkar, Asa Masyarakat Batavia Mengolah Masakan Bercita Rasa Lezat

Senibudayabetawi.comSoto tangkar pada merupakan salah satu bukti gambaran kekayaan kuliner Betawi sejak masa pemerintah kolonial Hindia Belanda. Dalam sesuap soto tangkar menyimbolkan asa masyarakat pribumi untuk mengolah makanan lezat meski hanya berbekal tangkar.

Kuliner ini merupakan salah satu makanan khas Betawi dan selalu ditungg-tunggu menjadi hidangan spesial saat perayaan Hari Raya Idul Adha.

Dalam bahasa Betawi, tangkar berarti tulang iga. Sajian kuliner berkuah santan ini sekilas mirip dengan soto Betawi dan diyakini sudah ada sejak masa pemerintahan Hindia Belanda.

Konon saat itu, masyarakat Betawi hanya mampu membeli bagian tangkar yang berdaging sedikit tapi jauh lebih murah daripada daging.

Sementara versi lain menyebut bahwa para meneer Belanda yang tengah berpesta dan memasak makanan mewah menyisakan bagian tangkar, kepala serta jeroan untuk kemudian diberikan pada para pekerja pribumi.

Tak kehabisan ide untuk bisa menyantap kuliner lezat maka masyarakat pribumi berhasil menyulap bahan-bahan itu menjadi soto tangkar Betawi.

Meski tak sepopuler soto Betawi, tapi soto tangkar juga cukup mudah ditemukan di berbagai pusat kuliner di Betawi. Mulai dari Bekasi, Kemayoran hingga Tanah Abang.

Nah, berikut bahan dan cara membuat soto tangkar khas Betawi.

Bumbu Halus:

10 siung bawang putih

15 siung bawang merah

8 butir kemiri

2 siung jahe

1 kunyit berukuran sedang

8 buah cabai merah keriting

1 sdt jintan

2 sdt ketumbar

5 lembar daun salam

3 lembar daun jeruk

3 batang serai, potong dan memarkan

5 butir cengkeh

½ butih pala utuh

Garam secukupnya

Gula secukupnya

1/3 sdt merica bubuk

1 sdm kaldu sapi bubuk

250 ml santan

2 liter air

Isian soto tangkar:

800 gr sengkel

300 gr iga sapi yang direbus

150 gr kacang merah

Bahan pelengkap:

Bawang goreng

Daun bawang, iris

Tomat potong

Cabai rawit, rebus

Jeruk nipis

Emping

Acar

Cara Membuat:

Pertama, blender bawang putih, bawang merah, kunyit, kemiri, jahe, ketumbar, jintan, cabai, dan sedikit minyak. Lalu pisahkan 3-4 sdm bumbu halus ke dalam mangkuk

Berikutnya panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus hingga wangi. Masukkan serai, daun salam, daun jeruk, pala dan cengkeh lalu tumis hingga wangi

Selanjutnya masukkan sengkel, iga dan aduk merata. Tambahkan air, kacang merah, gula, garam, merica, dan kaldu sapi masak hingga dagingnya empuk.

Lalu, keluarkan sengkel dan potong kotak-kotak. Lalu masukkan kembali ke kuah soto. Tambahkan santan dan aduk merata dan masak hingga matang.

Sajikan soto tangkar dengan pelengkap acar, emping, cabai rawit, tomat, jeruk nipis dan daung bawang.

Ramadani Wahyu

Leave a Reply

SEKRETARIAT REDAKSI

Jl. H. Sa’abun No.20, Jati Padang, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540.